Rabu, 01 Oktober 2014

Kepingan Renungan

Logika, pikiran adalah perangkap yang menebarkan jala-jala ketakutan dan kekhawatiran.
Karenanya kita lebih suka berada di zona nyaman yang sebenarnya 'tidak nyaman'.
(R 12 - K)

Janganlah berharap untuk berakhir indah dan bahagia...
Tapi berharaplah dan berdoalah agar dalam proses serta perjalanan mencapai tujuan
kita senantiasa diselimuti kesyukuran, keikhlasan agar berbuah kebahagiaan...
Karena akhir hanyalah suatu 'waktu' yang bersifat 'sesaat' dan 'jeda'
Sedangkan 'proses' bisa menghabiskan seluruh waktu dan hidupmu
(R 12 - K)

Ketika seseorang menjatuhkanmu atau menghempaskanmu
Terimalah dengan ikhlas hati...Dan jadilah seperti bola bekel
Kemudian tunggulah..
Energi yang menjatuhkanmu akan membuatmu melambung lebih tinggi
(R 12 - K)

Mengabaikan janji ibarat menutup kran yang bisa membuat air rizkiNya terhambat mengalir
(R 12 - K)

Kadang kata-kata bisa menjadi belenggu
Hanya karena kita tidak ingin dianggap 'ingkar' terhadap kata-kata yang kita ucapkan
Seringkali kita rela menyakiti hati kita sendiri
(R 12 - K)

Hukum alam itu adil, ada sebab akibat ada timbal balik
Bila dalam hidupmu kau selalu berharap diberi dan lupa untuk membalasnya
Tunggulah waktunya alam akan 'mengambil' sesuatu darimu dengan paksa
dan kau tak dapat mengelak atau menghindarinya
Jadi andaikan kau 'kehilangan' sesuatu saat ini
terimalah dengan ikhlas hati
Karena itu mungkin adalah harga yang harus kau bayar untuk sesuatu
yang pernah kau ambil di waktu lalu
Kemudian bersyukurlah...
Karena hal itu telah membebaskanmu dari 'hutang'
(R 12 - K)

Hidup itu seperti lintasan lomba lari
Garis finish (akhir) adalah garis start (awal)
Walau demikian kita tetap harus berlari
(R 12 - K)

Kadang, kita memang perlu jatuh ke dalam lubang dan meraskan luka serta sakitnya
Itu bukan berarti Tuhan menuntunmu ke jalan yang salah
atau membuatmu  mempertanyakan kasih sayang dan kebijakanNya
Tapi Tuhan ingin agar engkau menemukan mutiara hikmah
yang tersimpan di dasar lubang tuk bekal perjalanan hidupmu selanjutnya
(R 12 - K)



Tidak ada komentar:

Posting Komentar